Cara Mewarnai Gaji Terendah Otomatis Dalam Excel Dengan Conditional Formatting
Mewarnai Gaji Terendah Otomatis - Jika sudah membahas cara mewarnai gaji tertinggi otomatis selanjutnya mari kita bahas mewarnai gaji terendah.
Pada prinsipnya cara mewarnai gaji terendah ini tetap mirip dengan cara mewarnai gaji tertinggi.
Untuk yang sudah memahami secara detail tinggal mengubah rumus yang digunakan pada Conditional Formattingnya saja.
Tetapi jika kesulitan mengubah rumusnya silahkan ikuti langkah dan cara yang akan kita bahas dalam artikel ini.
Cara Mewarnai Gaji Terendah Otomatis Dalam Excel
Seperti yang disebutkan diatas bahwa cara mewarnai gaji terendah dalam Excel ini mirip dengan mewarnai gaji tertinggi.
Untuk menu yang akan digunakan dalam mewarnai gaji terendah otomatis adalah Conditional Formatting.
Dalam Excel memang fungsi dari menu Conditional Formatting adalah untuk mewarnai secara otomatis.
Pewarnaan otomatis ini akan menggunakan kriteria sebagai dasar penentuan warnanya.
Dalam pembahasan kita ini gaji terendah inilah yang akan kita gunakan sebagai dasar atau kriteria warna otomatis.
Untuk contoh mewarnai gaji terendah otomatis silahkan perhatikan gambar berikut ini :
Dalam contoh tersebut gaji terendah sudah kita berikan warna merah dan tentu ini akan mempermudah kita menemukan Karyawan mana yang memiliki gaji terendah tersebut.
Adapun langkah - langkah mewarnai gaji terendah seperti pada contoh diatas adalah sebagai berikut :
- Blok Cell B4 sampai dengan Cell B13
- Klik Tab Home
- Klik Conditional Formatting
- Klik New Rule
- Klik Use a formula to determine which cells to format
- Pada kotak masukan rumus berikut ini : =IF(B4=MIN($B$4:B13),1,0)
- Klik tombol Format
- Klik Tab Fill
- Klik warna merah atau warna lain yang akan digunakan
- Klik OK
- Klik OK
Silahkan ikuti seluruh langkah - langkah diatas dan pastikan tidak ada langkah yang salah atau ada langkah yang dilewatkan.
Itulah pembahasan kita kali ini tentang cara mewarnai gaji terendah dalam Excel dan semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca.
Post a Comment for "Cara Mewarnai Gaji Terendah Otomatis Dalam Excel Dengan Conditional Formatting"