Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menghitung Selisih Jam dan Mengubah Formatnya Menjadi Angka Dalam Excel

Cara Menghitung Selisih Jam - Jika akan menghitung selisih jam dengan mudah silahkan lakukan didalam Microsoft Excel.

Memang dalam Excel tidak ada rumus khusus yang dapat digunakan untuk menghitung selisih jam.

Karena proses pengurangan jam dalam Excel hanya dilakukan dengan pengurangan seperti biasanya.

Maksudnya tidak ada cara khusus untuk pengurangan jam dalam Excel atau tidak ada rumus khusus.

Dalam artikel ini kita akan menghitung selisih jam kemudian mengubah selisihnya tersebut menjadi angka.

 

Cara Menghitung Selisih Jam dan Mengubah Formatnya

 

Secara default proses pengurangan jam dalam Excel hasilnya akan ditampilkan dalam bentuk format time atau format jam.

Jika hasil pengurangan tersebut akan kita gunakan dalam proses penghitungan lembur maka hasil tersebut seharusnya hasil ditampilkan dalam bentuk angka.

Ini sebenarnya sudah pernah kita bahas dalam artikel yang secara khusus membahas tentang lembur Karyawan.

Untuk cara mengubah format hasil pengurangan jam dalam Excel ada dua cara yang bisa kita gunakan.

Cara yang pertama kita hanya cukup dengan mengubah format dari Cell atau rangenya kedalam bentuk Number.

Cara ini memang bisa digunakan untuk mengubah hasil pengurangan jam kedalam bentuk angka.

Hanya saja angka yang muncul merupakan format jam yang memang ditampilkan dalam bentuk angka saja.

Seperti yang kita ketahui bahwa secara default tampilan jam dalam Excel sebenarnya berasal dari sebuah deret angka.

Selanjutnya cara yang kedua kita akan mengubah hasil pengurangan jam tersebut dengan mengalikannya dengan angka 24.

 

Contoh Menghitung Selisih Jam dan Mengubah Formatnya

 

Supaya lebih mudah memahaminya mari kita lihat tampilan selisihnya tersebut didalam Excel.

Perhatikan gambar berikut ini :

 

Cara menghitung selish jam

 

Dalam contoh gambar tersebut sudah ada dua selisih jam dengan hasil angka yang berbeda - beda.

Contoh yang pertama kita hanya akan mengubah format Cellsnya saja menjadi angka atau Number.

Untuk contoh yang pertama silahkan ubah terlebih dahulu format cell C4 kedalam bentuk angka atau Number.

Untuk mengubahnya bisa melalui Tab Home atau bisa juga melalui menu Format Cells.

Setelah diubah selanjutnya silahkan masukan rumus berikut ini pada Cell C4 :

 

=B4-A4

 

Hasilnya seperti yang terlihat dalam contoh gambar diatas hasil yang tadinya muncul dalam bentuk jam akan diubah menjadi angka.

Tapi mohon dicatat seperti yang dijelaskan diatas bahwa angka tersebut tidak bisa digunakan untuk penghitungan lembur karena tidak mewakili jumlah jamnya.

Selanjutnya cara yang kedua untuk menghitung selisih jam kemudian mengubah formatnya menjadi angka.

Adapun rumus yang kedua pada Cell C5 adalah sebagai berikut :

 

=(B5-A5)*24

 

Dengan rumus yang kedua ini hasil yang muncul memang sangat berbeda karena sudah dikalikan dengan angka 24.

Jika akan menghitung lembur silahkan gunakan cara menghitung selisih jam yang kedua ini.

Itulah pembahasan kita kali ini tentang cara menghitung selisih jam dan mengubah formatnya kedalam bentuk angka serta semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca.

Post a Comment for "Cara Menghitung Selisih Jam dan Mengubah Formatnya Menjadi Angka Dalam Excel"