Rumus Menghitung Persentase Kenaikan Gaji Dalam Excel
Menghitung Persentase Kenaikan Gaji - Kenaikan Gaji biasanya didapatkan oleh setiap karyawan pada awal Tahun.
Proses penghitungan kenaikan tersebut memang tidak dirinci secara jelas oleh Perusahaan.
Biasanya Karyawan hanya menerima slip gaji dimana gaji yang tertera sudah merupakan gaji yang baru atau gaji yang sudah dinaikan.
Tapi sebenarnya berdasarkan slip gaji tersebut kita bisa menghitung berapa persen kenaikan Gaji yang sudah kita terima.
Menghitung Persentase Kenaikan Gaji Dalam Excel
Jika kita sudah mengetahui persentase kenaikan gaji maka untuk mendapatkan gaji yang baru tinggal mengalikannya saja.
Baca Juga : Menghitung Kenaikan Gaji Dengan Persentase Dalam Excel
Ini tentu berbeda jika kita justru belum mengetahui berapa persen kenaikan gaji karena hanya diberikan data gaji yang baru saja melalui slip gajinya.
Untuk menghitung persentasenya silahkan ambil slip gaji yang lama serta slip gaji yang baru dan dari dua data slip gaji tersebut kita bisa menghitung persentase kenaikannya.
Untuk contohnya silahkan perhatikan gambar berikut ini :
Dalam contoh tersebut sudah dihitung persentase kenaikan gaji berdasarkan gaji lama dan gaji yang baru.
Untuk penghitungan persentase tersebut ada dua pola yang mungkin muncul.
Pola pertama persentase gaji langsung dikalikan dan yang kedua menghitung atau menyertakan persentase kenaikan UMK terlebih dahulu.
1. Menghitung Persentase Kenaikan Gaji Tanpa UMK
Pola yang pertama kita akan hitung kenaikan gaji tanpa memperhitungkan kenaikan UMK.
Pada pola yang pertama ini rumus yang digunakan untuk menghitung persentase kenaikan gaji dalam Cell D4 adalah sebagai berikut :
=((C4-B4)/B4)
Dengan rumus Excel tersebut terlihat bahwa kenaikan gaji masing - masing karyawan tidak sama seperti yang terlihat dalam gambar diatas.
Supaya angka yang muncul dalam kolom D langsung menampilkan persentase silahkan ubah format kolom D tersebut menjadi persentase.
2. Menghitung Persentase Kenaikan Gaji Dengan UMK
Pola yang kedua kita akan menghitung persentase kenaikan gaji dengan menambahkan persentase kenaikan UMK terlebih dahulu.
Dalam contoh diatas kenaikan UMK yang saya masukan kedalam rumus adalah 8%.
Adapun rumus Excel yang digunkan dalam Cell D4 untuk menghitung persentase kenaikan gaji adalah sebagai berikut :
=(C4-B4)/(B4*8%)
Dengan rumus yang kedua ini persentase kenaikan gaji tentu berbeda dengan pola atau cara yang pertama.
Silahkan pilih salah satu dari kedua pola yang sudah dijelaskan diatas beserta dengan rumus - rumusnya.
Hal terpenting yang juga harus kita pahami bersama adalah pola kenaikan gaji biasanya sangat beragam didalam perusahaan.
Kedua pembahasan saya diatas hanya referensi saja yang mungkin berbeda dengan pola kenaikan dalam perusahaan tempat Anda bekerja.
Jika membutuhkan contoh filenya silahkan klik tombol berikut ini :
Itulah pembahasan kita kali ini tentang cara menghitung persentase kenaikan gaji dalam Excel dan semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca.
Post a Comment for "Rumus Menghitung Persentase Kenaikan Gaji Dalam Excel"