Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

2 Cara Mudah Mengubah atau Mengatur Ukuran Kolom Dalam Excel

Cara Mengubah Ukuran Kolom Excel - Seperti yang sudah disebutkan pada artikel sebelumnya bahwa dalam Sheet atau Worksheet Excel terdiri dari baris dan kolom.

Baris dan kolom tersebut akan membentuk Cell yang jumlahnya memang cukup banyak.

Secara default baris dan kolom tersebut memang sudah ditentukan ukurannya masing - masing.

Dalam artikel ini kita akan pelajari bagaimana cara mengubah ukuran kolom dengan menggunakan 2 cara.

 

Cara Mengubah Ukuran Kolom Dalam Excel

 

Dalam Excel untuk mengubah ukuran kolom memang ada beberapa cara yang bisa kita pilih untuk digunakan.

Tetapi dalam pembahasan ini kita hanya akan mengubah atau mengatur ukuran kolom dengan dua cara saja.

Cara yang pertama adalah dengan mengubah ukuran pada Column Width dan cara yang kedua menggunakan mouse saja.

 

1. Mengubah Ukuran Kolom Melalui Klik Kanan

 

Untuk cara yang pertama mari kita ubah ukuran kolom dengan menggunakan klik kanan.

Cara ini bisa digunakan jika kita ingin mengubah beberapa kolom dengan ukuran yang sama persis.

Adapun langkah atau cara mengubah ukuran kolom dengan klik kanan adalah sebagai berikut :

  1. Klik kanan pada kolom yang akan diubah dibagian paling atas
  2. Klik Column Width
  3. Ubah angka yang ada pada kotak
  4. Klik OK

Sampai dengan langkah yang keempat diatas maka ukuran kolom akan otomatis berubah sesuai dengan angka yang kita masukan.

Jika ingin mengubah ukuran beberapa kolom sekaligus silahkan blok bagian atas  dari seluruh kolom yang akan diubah ukurannya.

 

2. Mengubah Ukuran Kolom Dengan Mouse

 

Selanjutnya cara yang kedua untuk mengubah ukuran kolom adalah dengan menggunakan mouse saja.

Caranya adalah  adalah sebagai berikut :

  1. Letakan atau tempelkan mouse pada garis kolom dibagian paling atas
  2. Tekan mouse kemudian geser kearah kanan

Dengan menggunakan dua langkah diatas maka secara otomatis ukuran kolom juga akan berubah.

 

Mengubah ukuran kolom

 

Hanya saja dengan cara yang kedua ini kita akan kesulitan jika ingin menyamakan dua kolom atau lebih dengan ukuran yang sama persis.

Silahkan pilih salah satu dari dua cara mengubah ukuran kolo diatas sesuai dengan kebutuhan.

Itulah pembahasan kita kali ini tentang cara mengubah ukuran kolom dan semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca.    

Post a Comment for "2 Cara Mudah Mengubah atau Mengatur Ukuran Kolom Dalam Excel"