Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Perkalian Angka Hanya Pada Bilangan Ganjil Dengan Rumus Excel

Perkalian Angka Hanya Pada Bilangan Ganjil - Pada artikel sebelumnya kita sudah bahas bagaimana cara perkalian pada bilangan genap saja.

Lalu, apakah rumus dan cara pada pembahasan tersebut bisa juga diterapkan pada angka bilangan ganjil ?

Secara prinsip memang konsep tersebut bisa dijalankan pada perkalian bilangan ganjil.

Tetapi tentu rumus yang digunakan akan sedikit berubah menyesuaikan jenis angka pada bilangan ganjil.


Perkalian Angka Hanya Pada Bilangan Ganjil


Pada dasarnya urutan proses perkalian pada bilangan ganjil ini sama dengan perkalian bilangan genap yang sudah kita bahas sebelumnya.

Hanya saja konsep pembuatan rumusnya ada dua opsi yang dapat kita gunakan yaitu menggunakan rumus ISODD atau bisa juga mengubah value TRUE menjadi FALSE pada rumus SUMPRODUCT.

Sedangkan untuk penggunaan rumus SUMPRODUCT tentu akan tetap sama karena ini merupakan rumus utamanya.

Supaya lebih mudah kita akan mengubah atau mengganti rumus ISEVEN dengan rumus ISODD.

Dalam Excel rumus ISODD ini dapat digunakan untuk mendeteksi apakah sebuah bilangan termasuk kedalam bilangan ganjil atau genap.

Hasil dari rumus ISODD ini adalah value TRUE atau FALSE dan jika hasilnya adalah value TRUE maka inilah yang termasuk kedalam bilangan ganjil.

Jadi, kriteria yang digunakan pada rumus SUMPRODUCT tetap tidak akan kita ubah yaitu value TRUE.

Untuk contoh pembahasan kita silahkan perhatikan gambar berikut ini :


Perkalian angka bilangan ganjil


Dalam contoh tersebut sudah ada dua deret angka yaitu pada kolom B serta kolom C.

Untuk kriteria kita akan deteksi apakah angka tersebut termasuk kedalam angka genap atau ganjil dengan menggunakan rumus ISODD.

Adapun rumus yang digunakan adalah sebagai berikut :


=ISODD(B4)


Seperti yang disebutkan diatas bahwa jika hasil pada kolom A tersebut adalah value TRUE maka angka tersebutlah yang akan kita kalikan.

Sedangkan untuk rumus perkalian dengan SUMPRODUCT pada contoh diatas adalah sebagai berikut :


=SUMPRODUCT(--(A4:A8=TRUE),B4:B8,C4:C8)


Dengan menggunakan rumus SUMPRODUCT diatas maka angka hasil perkalian sudah muncul yaitu 117.

Angka 117 tersebut merupakan perkalian dari angka 19 dan 15 saja karena termasuk angka ganjil.

Itulah pembahasan kita kali ini tentang perkalian angka pada bilangan ganjil dan semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca. 

Post a Comment for "Perkalian Angka Hanya Pada Bilangan Ganjil Dengan Rumus Excel"