Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Memisahkan Gelar dan Nama Kedalam Kolom Masing - Masing Dalam Excel

Cara Memisahkan Gelar dan Nama - Menulis gelar dan nama memang biasanya langsung disatukan atau digabungkan.

Tapi jika teks gelar dan nama tersebut kita olah datanya dalam Excel maka kita bisa memisahkan gelar dan nama tersebut secara otomatis.

Tentu kita akan menggunakan rumus - rumus yang sudah disediakan oleh Microsoft Excel.

Untuk cara dan rumus apa saja yang digunakan mari kita bahas bersama - sama dalam artikel ini sampai dengan selesai.


Cara Memisahkan Gelar dan Nama Dalam Excel


Dalam artikel sebelumnya kita juga sudah membahas tentang cara memisahkan tempat dan tanggal lahir.


Baca Juga : Cara Memisahkan Tempat Tanggal Lahir Kedalam Cell Kota dan Tanggal Dalam Excel


Pada prinsipnya untuk pola pemisahan pada pembahasan ini cukup mirip dengan cara dalam pembahasan tersebut.

Hanya saja pemisah teks yang kita gunakan kali ini berbeda bukan koma tetapi titik.

Selanjutnya untuk rumus yang akan digunakan yaitu LEFT, FIND, RIGHT dan LEN.

Sebaiknya silahkan pelajari rumus - rumus tersebut diatas supaya tidak susah memahami gabungan rumus yang akan kita gunakan dalam pembahasan ini.

Nanti kita akan pisah gelar dan nama tersebut kedalam dua kolom yaitu Gelar dan Nama.

Tentu rumus yang digunakan didalam dua kolom tersebut akan beda meskipun sama - sama memisahkan teks.


Contoh Memisahkan Gelar dan Nama


Setelah mengetahui rumus apa saja yang digunakan selanjutnya mari kita lihat contoh penggunaannya.

Silahkan perhatikan gambar berikut ini :


Memisahkan Gelar dan Nama


Dalam contoh gambar tersebut dalam kolom A terdapat teks nama dan juga gelar atau teks lain yang akan kita pisahkan.

Selanjutnya teks yang dipisahkan sudah kita simpan masing - masing kedalam kolom B dan kolom C.

Adapun rumus yang digunakan dalam kolom B Cell B4 adalah sebagai berikut :


=LEFT(A4;FIND(".";A4)-1)


Selanjutnya rumus yang digunakan untuk memisahkan Nama pada kolom C Cell C4 adalah sebagai berikut :


=RIGHT(A4;(LEN(A4)-FIND(".";A4)))


Dari rumus tersebut diatas terlihat bahwa Nama memang sudah bisa dipisahkan meskipun jumlah huruf atau teks pada nama berbeda - beda.

Begitupun dengan gelar, sudah bisa kita pisahkan meskipun memang gelar ini jumlah hurufnya bisa berbeda - beda.

Pada dasarnya pengambilan huruf dengan rumus LEFT dan RIGHT memang terbatas pada jumlah huruf tertentu saja.

Untuk mengatasi hal tersebut kita gabungkan beberapa rumus lainnya supaya angka jumlah huruf pada pengambilan teks tersebut bisa berubah - ubah sesuai dengan jumlah huruf pada nama atau gelar tersebut.

Itulah jawabannya kenapa pada dua rumus tersebut tidak secara langsung dimasukan berapa huruf yang akan diambil dari teks pada kolom A tersebut.

Itulah pembahasan kita kali ini tentang cara memisahkan gelar dan nama dan semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca.

Post a Comment for "Cara Memisahkan Gelar dan Nama Kedalam Kolom Masing - Masing Dalam Excel"